Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

CARA MEMBEDAKAN KACER JANTAN DAN BETINA


Bagi para senior kicau mania untuk masalah ini mungkin sudah faham dan ahli dalam membedakan antara Kacer dengan jenis kelamin jantan dan betina, namun bagi sebagian penghobi, apalagi bagi kita para kicau mania yang belum begitu berpengalaman tentang hal ini, maka ada baiknya jika kita mecoba sdikit lebih teliti dan mencoba sering bertanya kepada para sahabat kicau mania dan penghobi burung kicauan terutama untuk Burung Kacer yang sudah mahir dan ahli.
Berikut adalah Perbedaan antara Kacer Jantan dan Betina:

Ciri-ciri Burung Kacer Jantan

1. Ukuran tubuh burung kacer jantan biasanya lebih besar dan gagah serta lebih panjang
2. Warna Kacer jantan lebih hitam dan kontras/hitam pekat dari kepala sampai dengan bagian dada
3. Suara sangat variatif dan lebih cepat gacor jika tepat dalam perawatannya
4. Gerakan dan tingkah laku kacer jantan lebih gesit dan agresif
5. Ekor kacer jantan ketika posisi diam biasanya lebih sering ngumpul jadi satu 

Ciri-ciri Burung Kacer Betina

1. Ukuran tubuh burung kacer betina kebanyakan lebih kecil
2. Warna Kacer jantan tidak terlalu hitam dan kontras, agak sedikit pudar
3. Suara biasanya monoton sekalipun perawatan dengan EF yang sudah terpenuhi
4. Gerakan dan tingkah laku kacer betina pasif
5. Ekor kacer jantan ketika posisi diam biasanya menyebar dan pecah

Demikian info dari saya, semoga bermanfaat dan berhati-hatilah dalam memilih burung dengan kualitas yang baik.

Salam kicau mania !

Post a Comment for "CARA MEMBEDAKAN KACER JANTAN DAN BETINA"